Muba Siapkan 10 Posko Terpadu Cegah Karhutbunlah, Sinergi Pemkab Muba dan Kodim 0401 Gelar Rakor

No. 0607/BPBDMUBA/2022   Berita Muba   Rabu, 06 Juli 2022   668

Muba Siapkan 10 Posko Terpadu Cegah Karhutbunlah, Sinergi Pemkab Muba dan Kodim 0401 Gelar Rakor

Muba Siapkan 10 Posko Terpadu Cegah Karhutbunlah, Sinergi Pemkab Muba dan Kodim 0401 Gelar Rakor

SEKAYU, MUBA- Bertempat di Aula Kodim 0401 Musi Banyuasin, Rabu (06/07/2022) Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin bersama Dandim 0401 Muba menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) dalam rangka antisipasi dan kesiapsiagaan menghadapi kebakaran hutan, kebun dan lahan (karhutbunlah) di wilayah Kabupaten Musi Banyuasin tahun 2022.

Acara dihadiri Pj Bupati H Apriyadi diwakili oleh Kepala Badan PenanggulanganBencana Daerah (BPBD) Muba Pathi Ridwan SE ATD M, Dandim 0401 Letkol ARM Dede Sudrajat SH, Kejaksaan Negeri Muba diwakili oleh Kasi Intel Abu Nawas SH, Perwakilan Kapolres Muba, Kepala Perangkat Daerah, Kepala Bagian Setda, Camat, dan Manggala Agni.

Kepala BPBD Muba Pathi Ridwan SE ATD MM, dalam paparannya menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti arahan dari pimpinan terkait dengan upaya penanggulangan karhutbunlah.

Ia juga menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan apel kesiapsiagaan personel dan peralatan penganggulangan Kebakaran hutan, kebun dan lahan (Karhutbunlah) pada bulan April, serta telah melakukan sosialisasi dengan unsur terkait dengan Karhutbunlah.

Disampaikan Pathi, pihaknya telah membentuk posko terpadu di 10 kecamatan dalam wilayah Kabupaten Muba diantaranya Kecamatan Babat Supat, Kecamatan Lais, Kecamatan Lalan, Kecamatan Babat Toman, Kecamatan Sanga Desa, Kecamatan Batang Hari Leko, Kecamatan Keluang, Kecamatan Tungkal Jaya, Kecamatan Sungai Keruh, dan Kecamatan Bayung Lincir.

"Kita sepakat turun secara terpadu atau bersama-sama dalam pencegahan dan penanggulangan karhutbunlah. Jadi kami harapkan dukungan serta supportnya agar upaya pencegahan ini mendapat hasil yang maksimal,"terangnya.

Sementara, Dandim 0401 Letkol ARM Dede Sudrajat mengatakan bahwa pentingnya strategi peningkatan kesiapsiagaan di berbagai unsur sebagai upaya antisipasi bencana karhutbunlah di wilayah Kabupaten Muba. 

Menurutnya, bencana adalah urusan bersama maka diperlukan sinergi antara pemerintah dengan TNI-Polri serta masyarakat. Ia juga berharap Manggala Agni bisa disebarkan di seluruh wilayah dalam Kabupaten Muba. "Pertemuan ini bertujuan untuk membangun harmonisasi dalam mencegah karhutbunlah. Dan mari kita bergerak untuk mencegah karhutla, tingkatkan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat tentang larangan membakar hutan, kebun dan lahan,"katanya.

Lanjutnya "Pak Kapolsek, Pak Camat bantu untuk memperdayakan kepala desanya, kemudian potensi-pontensi yang ada di kecamatannya, pihak swasta yang bisa membantu dan mendukung, saya harapkan kita semua bisa membangkitkan kesadaran kita semua. Mudah mudahan upaya pencegahan kita tercapai sesuai yang kita harapkan,"pungkasnya.


Berita Terkait
  Sambutan
Bismillahirrohmannirrohiim. Assalamu'alaikum Wr.Wb. Selamat datang di situs resmi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Musi Banyuasin. Website BPBD Kabupaten Musi Banyuasin merupakan media resmi yang menyajikan berbagai informasi terkait dengan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Musi Banyuasin yang berbasis teknologi informasi. Dengan adanya website resmi ini, diharapkan masyarakat luas baik dalam Kabupaten maupun di luar Kabupaten Musi Banyuasin dapat mengakses setiap informasi dan data yang tersedia dengan mudah, cepat dan akurat. Selanjutnya, diharapkan juga dengan media ini maka pelayanan publik di bidang kebencanaan khususnya di Kabupaten Musi Banyuasin dapat ditingkatkan dan menjadi lebih baik serta terpercaya yang pada gilirannya akan mampu mendorong peningkatan dan capaian kinerja badan. Saran dan masukan yang positif dan membangun sangat diharapkan guna meningkatkan penyajian informasi dan pelayanan lebih baik di masa yang akan datang. Semoga website ini dapat menjadi salah satu media untuk mewujudkan pelayanan yang prima, handal, dan terpercaya kepada masyarakat luas guna mendukung visi Muba Maju Berjaya Tahun 2022. Terima kasih. Wassalamu'alaikum. Wr. Wb.
  INFO BMKG
Info Gempa Terkini

Tanggal
22 Okt 2024
Jam
09:36:22 WIB
Koordinat
-5.91,130.41
  Lintang
5.91 LS
  Bujur
130.41 BT
Magnitude
5.0
Kedalaman
10 km
Wilayah
249 km BaratLaut TANIMBAR
Dirasakan
-
Potensi
Tidak berpotensi tsunami

  Selengkapnya ...  
  INFO BENCANA
INSTAGRAM @pusdalops_muba